Laptop merupakan alat bantu yang bisa membantu pekerjaan kita semakin mudah dan praktis. Harga laptop yang semakin murah pun membuat hampir semua kalangan bisa membeli laptop. Namun membeli laptop saja tidak cukup bila kita tidak pernah tahu aplikasi apa yang seharusnya penting di instal di dalam laptop.
Software yang akan saya berikan ini seluruhnya gratis, namun fungsinya sudah dapat meningkatkan kenyamanan dan dayaguna laptop Anda. Simak 10 Software berikut:
1. TouchFreeze
TouchFreeze adalah Software yang dapat membuat touchpad otomatis dalam kondisi non-aktif sesaat setelah Anda mulai mengetik. Ini berguna saat Anda sering secara tidak sengaja menyentuh touchpad saat sedang asyik mengetik. Selain itu, Software ini sudah langsung otomatis aktif sejak pertama kali diinstal.
2. A.L.A.R.M (A Laptop A/C Removal Monitor)
Jika Anda sering nongkrong di tempat umum dan menggunakan laptop, Software ini wajib adanya. Cara kerjanya, jika seseorang berusaha mengambil laptop dan mencabut kabel power-nya, A.L.A.R.M akan membunyikan suara alarm yang paling nyaring dari speaker laptop.
3. LAlarm (Free Laptop Alarm)
Hampir sama dengan A.L.A.R.M namun bagusnya lagi, Software ini menyediakan fasilitas destruksi data jika laptop benar-benar tercuri atau hilang, yang secara otomatis menghapus data-data yang penting. Bahkan ada fasilitas untuk mengirimkan peringatan melalui SMS dan email jika perangkat berada dalam kondisi yang tidak aman.
4. Battery Care
Software ini memantau informasi baterai secara detail hingga ketahanan baterai yang digunakan. Selain itu, Software ini juga dilengkapi dengan pemantau temperatur prosesor dan hard disk. Fasilitas ini memberi peringatan jika suatu waktu ada kondisi suhu yang memungkinkan membuat laptop menjadi bermasalah.
5. Connectify
Dengan Software gratis ini, laptop Anda bisa jadi hotspot. Pastikan notebook Anda terkoneksi dengan internet, dan koneksi internet tersebut dapat dibagikan ke perangkat lain seperti PDA, ponsel atau konsol game. Ada juga fasilitas enkripsi sehingga tak sembarang orang bisa masuk dan menerobos koneksi. Kelemahannya, Software ini hanya kompatibel dengan Windows 7.
6. SDExplorer
Data di laptop Anda kini bisa di-backup secara online. Software ini akan mencadangkan data laptop Anda ke situs file backup Windows Live SkyDrive, dimana Anda bisa mendaftarkan diri secara gratis dan memperoleh kapasitas backup sebesar 25GB secara cuma-cuma. Jika laptop lenyap, Anda tinggal mengunduh data tersebut dari akun Anda di Windows Live SkyDrive dari komputer manapun.
7. WeFi
Laptop jaman sekarang pasti sudah dilengkapi dengan WiFi. Namun WeFi membuat urusan berkoneksi dengan hotspot menjadi jauh lebih mudah. Software ini akan mencari dan langsung mengoneksikan laptop Anda ke hotspot gratis yang ada di sekitar Anda. Software ini memiliki komunitas yang akan men-share lokasi-lokasi hotspot gratis di seluruh dunia. Serunya lagi, lewat Software yang bertampilan seperti Yahoo! Messenger ini Anda dapat ber-chat ria dengan teman yang juga pengguna WeFi.
8. Avanquest (Connection Manager)
Manajemen untuk mengelola koneksi di laptop bisa dilakukan dengan mudah bila menggunakan aplikasi ini. Jika masuk ke jaringan LAN di kantor misalnya, Software ini akan langsung bisa mengeset laptop untuk menggunakan jaringan dan periferal yang terhubung ke LAN tersebut.
9. Magix PX (Check & Tuning Free)
Software ini bermanfaat untuk mengecek laptop Anda yang suatu saat bermasalah tanpa diduga. Ia mampu menganalisa masalah sekaligus menyingkirkannya dari laptop Anda. Software yang berjalan di belakang layar ini akan terus memonitor kondisi sistem sehingga Software ini dapat langsung mendiagnosis, memperbaiki eror dan mempercepat lagi kinerja sistem yang mulai melambat.
10. CoolKeys
Software ini dapat membantu Anda untuk membuka file dan folder yang sering digunakan tanpa perlu menggunakan bantuan mouse. Anda dapat mengeset tombol cepat keyboard untuk mengakses file, folder, system action, sampai link internet yang sering digunakan. Software ini membantu Anda yang mungkin merupakan salah satu dari sekian banyak pengguna laptop yang membenci touchpad.
Dengan 10 Software penting di atas, laptop Anda kini bisa jadi lebih “mahal” dari laptop lain yang jika dibandingkan secara nominal mungkin jauh lebih mahal. Semoga berguna :)
Sumber : http://sinchan-gokil.blogspot.com/2010/06/free-download-10-software-penting-untuk.html
untuk mendownload software tersebut anda juga dapat mencarinya di alamat :http://sinchan-gokil.blogspot.com/2010/06/free-download-10-software-penting-untuk.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar